Kamis, 30 Desember 2010

The Cherry Orchard - Starcrossed Lovers


Diambil dari album mereka yang bertajuk The Start of Our Affair. Mereka adalah duo, Jason Smith dan Sara Onyett. Sebuah lagu ce.i.en.te.a. favorit saya. haha.. Seperti membangun suasana romantis sepanjang hari, dengan sentuhan xylopohone yang pas, dan tepukan tangan ala 60' girl group, ditambah dengan backing vokal melafalkan "papap pap pap pap". Sebuah lagu yang saya rasa cocok untuk dinikmati bersama pasangan anda.
Enjoy!

The Cherry Orchard - Starcrossed Lovers

Selasa, 28 Desember 2010

Allen Clapp - Whenever We're Together


Salah satu lagu Allen Clapp yang sempat menjadi playlist harian beberapa tahun lalu. Dan seperti seolah ditampar oleh memori ketika minggu kemarin saya menyetel winamp di laptop dengan pilihan shuffle. Lagu ini seperti mengingatkan kembali memori yang sempat saya alami beberapa tahun yang lalu itu.

Coba dengarkan di kala sore hari, ketika matahari sudah mulai untuk bersembunyi. Sambil minum kopi, dan mungkin sedikit melamun atau anda lakukan sambil baca koran. Saya rasa mungkin anda pun setuju dengan saya. Enjoy!

Allen Clapp - Whenever We're Together

Sabtu, 25 Desember 2010

The Fermats - Coffee, Cookies, and Nice Dinners

Lagu ini selalu membuat saya senantiasa bersemangat setiap kali saya mendengarnya. Diambil dari album kompilasi yang berjudul "Hey! Where'd The Summer Go?". lagu yang hanya berdurasi 1 menit 20 detik ini menggabungkan unsur2 twee, punk, jangly, dream pop, dan clean guitar yang membuat lagu ini terasa hidup walaupun lagu ini berdurasi singkat. Sikat!

The Fermats - Coffee, Cookies, and Nice Dinners

Kamis, 23 Desember 2010

Bezzy Mates - Let's Kiss and Make Up (Field Mice cover)



Dulu, sebelum myspace kayak sekarang, ketika masih menyediakan fitur untuk mendownload lagu. Saya termasuk salah satu yang rajin untuk mendownload band-band yang saya anggap keren (kebanyakan band-band lokal). Karena biasanya band-band tersebut menaruh lagu mereka di myspace yang bukan versi dari album/EP, melainkan versi demo, unreleased atau b-sides, yang tentunya tidak akan ada di versi album/EP yang dirilis.
Salah satu lagu yang sempat saya download itu adalah lagu dari Bezzy Mates yang berjudul Let's Kiss and Make Up (Field Mice cover). Mengenai informasinya sendiri tentang siapa personelnya, saya kurang tau. Tapi setau saya mereka berasal dari Bandung. Saya rasa ini hanya proyek iseng-iseng saja. Dan mungkin tidak ada niatan dari mereka untuk (setidaknya) merilis sebuah album atau EP, karena memang ga ada informasi tentang mereka.
Tapi, sumpah!, ini merupakan salah satu lagu cover yang sangat keren! Apalagi mereka mengcover sebuah lagu dari salah satu legenda Sarah Records, The Field Mice. Saya rasa jika personel The Field Mice mendengarkan lagu ini, mungkin mereka juga akan mengangguk setuju dengan pendapat saya.
Daripada saya makin bertele-tele ga jelas mending langsung klik aja link yang saya kasih di bawah ini, sebelum anda jadi penasaran.

enjoy!

Bezzy Mates - Let's Kiss and Make Up (Field Mice cover)

Senin, 13 Desember 2010

The Fake - I'm Your Best Friend


Ah menyenangkan sekali.. akhirnya saya bisa mendengarkan rekaman ini. Sejujurnya saya sudah tahu nama band ini sejak sekitar (kira-kira) 2 tahun yang lalu ketika sedang membaca review di salah satu majalah musik (trax magz) di rumah teman saya. Dan salah satu faktor yang membuat saya tertarik adalah bahwa musik The Fake dibilang agak2 mirip Blueboy (dimana Blueboy sendiri adalah salah satu band favorit saya). Dan ketika musik The Fake dibilang agak2 mirip Blueboy, maka tentu saja saya harus mencari rekamannya secepat mungkin. Tapi apa daya mencari rekamannya pun juga tidaklah mudah, sampai akhirnya beberapa waktu lalu secara tidak sengaja saya menemukan tulisan mengenai The Fake yang ditulis oleh salah satu personilnya sendiri (bravo multiply!) dan langsung segera saja saya kontak untuk menanyakan apakah masih ada apa enggak cd The Fake, dan thanks God sekali lagi, ternyata cd-nya masih ada dan sampai akhirnya saya bisa memegang cdnya itu sekarang. haha.. :)

Kembali ke rekaman ini, rekaman ini sendiri hanya berisi 4 lagu. Lagu pertama, berjudul "Silent Lips". Sebuah lagu pembuka yang bagus, mengingatkan saya pada salah satu lagu Blueboy yang berjudul "Also Ran". Musik instrumental yang begitu menenangkan hati. Kemudian selanjutnya ada sebuah lagu yang berjudul sama dengan judul album, "I'm Your Best Friend". Yang juga sangat menenangkan ditambah dengan cara menyanyi yang terlihat sangat begitu menjiwai lagunya.

Lagu ketiga, yakni "I Was Wrong" yang menjadi lagu paling panjang durasinya dan juga paling saya suka. Sebuah lagu dengan lirik yang awalnya terlihat sangat pesimis namun menjadi sangat begitu optimis. Lagu yang cocok bagi anda yang baru patah hati (maybe??). Terlihat dari liriknya "You already break my heart but you cannot break my life, I have a life, I have a future."

Dan akhirnya, "What Can I Do To Change Your Heart?" menutup dengan manis EP ini. Lagu akustik yang sangat manis, dengan cara menyanyi yang terlihat sangat naif(?) atau mungkin bahkan sedikit fals(?). Ah, peduli setan, yang penting penghayatannya dapat dan tentu saja dengan musik yang bagus bisa menutupi itu semua. Bukankah itu adalah suatu esensi yang paling penting dari sebuah lagu? Bahkan Adam Sandler pun terlihat keren dalam "The Wedding Singer", walaupun suaranya mungkin bisa menjadi bahan ejekan oleh juri -juri American Idol. cheers! ;D

Jika anda suka Blueboy, Trembling Blue Star ataupun The Field Mice, mungkin anda akan suka juga pada rekaman ini. Dan segera kontak emailnya ( ilovethefake@yahoo.com ) untuk mendapatkan cdnya, dan tentunya berharap juga semoga masih ada stok. :)

4/4

(tulisan ini merupakan tulisan lama yg sudah sempet saya publish di blog saya sebelumnya, kira-kira tahun 2008 lalu)

Sabtu, 11 Desember 2010

Twisterella - Rainbow

Saya rasa Bandung tidak akan ada habisnya untuk menghasilkan band-band pop yg keren. Tentu saja pop dengan huruf besar semua, POP!. Dari Astrolab, Sunny Summer Day, Annemarie, Jellybelly, Pop at Summer, 1900 Yesterday, Leach Me Lemonade, dan tentu saja yang mengisi playlist saya akhir-akhir ini, Twisterella.

Twisterella sendiri beranggotakan 5 orang, yakni Arifin Nugraha (Guitar), Dicky Munandar (Bass), Cheppy Roma Agustiana (Vocal), R Adhiguna Pradipta (Drums), dan Indra Kusumah (Guitar). Sampai saat ini mereka sudah menghasilkan 1 Ep (3" cdr) yang dirilis oleh Susy Records dan ikut dalam kompilasi Cloudberry Records bersama kompatriot-kompatriot sejenisnya dalam album yang diberi nama "The Sound of Young Java vol. 2".

Dan lagu berjudul Rainbow ini (terdapat pada Ep mereka yg dirilis Susy Records) sudah menjadi playlist wajib saya selama kurang lebih 2 minggu terakhir ini. Saya biasa memutar lagu ini pas pagi hari, sebelum memulai aktivitas. Terasa seperti ada tambahan semangat tersendiri setiap mendengarkan lagu ini. Dan semakin pas ditambah menyeruput secangkir kopi.

Oh ya, mereka juga tidak main-main untuk menggarap video klip lagu Rainbow ini. Terlihat sangat keren (sumpah!). Daripada saya semakin ngelantur ga jelas, ya sudah silakan dinikmati video mereka ini. Enjoy!



http://www.myspace.com/happytwisterella
http://susyrecords.com/

Senin, 06 Desember 2010

Sharesprings - I Love to See You (Daydreaming Me)


Sudah lama sekali saya ingin menulis tentang band ini, atau lebih tepatnya menulis sebuah review kecil-kecilan. Tapi karena ada alasan lain, ah alasan klise haha, maka keinginan itu bisa baru terwujud sekarang. Dan terima kasih Tuhan, akhirnya mereka baru saja merilis 1 single/EP yg berisi 2 lagu dalam format cdr, yang mana hal itulah yang membuat saya bersemangat kembali, atau tersadar kembali betapa saya mempunyai satu hutang kepada mereka untuk menulis review kecil-kecilan untuk band ini.

Oke, setelah tahu band ini merilis dalam format fisik, sebetulnya mereka menyiapkan juga sebuah teaser atau icip-icip 1 lagu untuk didengarkan di website yg merilis mereka, Heyho! Records. Tapi saya sengaja untuk tidak mencoba lagu tersebut. Biarkan rasa penasaran ini semakin mumbuncah, begitu pikir saya. Apalagi karena pekerjaan yang memaksa saya untuk tinggal jauh dari rumah, Surabaya (tapi tiap hari jumat, atau terkadang 2 minggu sekali saya selalu pulang ke Surabaya). Dan sampai akhirnya penantian itu terlunaskan jum'at kemarin, ketika saya mendapatkan sebuah paket kiriman dari Heyho! Records. Rasa capek yang mendera seolah sirna setelah melihat paket kiriman itu. Dan percayalah, sensasi ketika membuka sebuah paket kiriman berisi rekaman fisik (apalagi itu band idola! fiuuh rasanya jantung mau copot saja! maaafkan jika saya terlalu berlebihan hehe) selalu menyenangkan menurut saya.

Lagu pertama dibuka dengan sebuah track yang berjudul "I Love to See You (Daydreaming Me)". Sebuah lagu pembuka yang bagus menurut saya, atau lebih tepatnya "nendang!". Seperti dipukul tapi tidak merasa sakit, seperti sensasi dibangunkan dalam lelap mimpi di pagi hari, atau seperti seolah-olah ingin mengatakan "hajar bleh!". Hanya butuh durasi 1:49 untuk membuat lagu yang pendek tapi padat berisi ini. Dan jika ada rumus bahwa lagu POP! yang sempurna itu cukup hanya dengan durasi kurang dari 2 menit. Maka, saya rasa lagu ini sudah memenuhi kriteria tersebut.

Lagu kedua dan juga yang terakhir, "Jasmine". Seolah mengantarkan kita kembali ke era MBV awal (Ecstasy and Wine) dengan sedikit bumbu dari Rocketship dan mungkin sedikit unsur-unsur tambahan dari Black Tambourine berpadu dengan Yo La tengo. Materi lama mereka yang sempat saya dengarkan juga ketika mereka manggung di Surabaya tahun 2008 lalu.

Cukup menyenangkan akhirnya mereka bisa merilis rekaman fisik ini dan juga mendengarkan materi rekaman ini, walaupun hanya 2 lagu saja. Saya masih berharap mereka membuat materi lagu baru lagi untuk setidaknya merilis 1 EP lagi atau (malah) lebih bagus lagi kalo full album (sebelum mereka bubar tentunya :) ). Dan jika ada pertanyaan mendasar. Apakah anda suka POP! ? Ataukah anda suka noise? Ataukah anda suka noise pop? Maka tentunya anda harus (wajib malah!) mendengarkan rekaman ini. Karena mereka Sharesprings! It's just noise and pop!

2/2

http://www.myspace.com/sharesprings
http://heyho-records.tumblr.com/